items



Kirim

BAPPEDA Mimika Raker Tahunan Pasti-Papua Bersama Lintas Sektor Pencegahan Stunting


Bappeda kabupaten mimika menggelar workshop rencana kerja tahunan pasti – papua dengan pemangku kepentingan di kabupaten mimika pada kamis, 8 agustus 2024 di aula bapeeda mimika.

Workshop di hadiri perwakilan kemenkes, pt. Freeport indonesia, usaid, wahana visi, perwakilan opd, distrik dan kelurahan dalam rencana penanganan stunting di kabupaten mimika.

Berdasarkan data e-ppg8m dari delapan kabupaten se provinsi papua tengah jumlah penderita stunting per juni hingga juli 2024 berjumlah 517 anak, dimana 24,7 persen atau 310 anak di mimika terdata mengalami stunting, dalam penjelasan tpps kemenkes dokter farseli mranani.

Kepala bappeda mimika yohana paliling mengatakan, kerja bersama lintas sektor sangat di perlukan dalam pencegahan stunting di mimika, dimana saat ini pemkab juga memfokuskan bagaimana melakukan pencegahan kepada anak anak yang belum teridentifikasi stunting.